Manggarai Timur, FN – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) secara resmi merekomendasikan dan mengusung kader terbaiknya untuk maju sebagai bakal calon Bupati Matim periode 2024-2029.
Kader yang diusung tersebut yakni David Sutarto yang kini menjabat sebagai Ketua DPD Partai Nasdem Manggarai Timur.
Demikian disampaikan oleh sekertaris DPD Nasdem Manggarai Timur, Tarsan Talus saat konferensi Pers, Sabtu 16 Maret 2024.
Tarsan Talus menegaskan, Partai Nasdem Manggarai Timur akan mengusung kader terbaiknya karena menurutnya eksistensi partai NasDem di Kabupaten Manggarai Timur dibawa kendali David Sutarto.
Sebab kata dia, akhir-akhir ini parati Nasdem terus memperlihatkan trend positif dengan meraih 3 kursi pada Pileg 14 Februari kemarin.
“Tentunya kita memiliki Ketua DPD Partai Nasdem yang sudah miliki pengalaman politik yang matang di politik lokal. Artinya Kesiapan Pak David Sutarto untuk maju dalam kontestasi pilkada Manggarai Timur tentunya menjadi kabar gembira bagi para kader dan pengurus partai Nasdem yang ada di Kabupaten Manggarai Timur,” tegasnya.
Tarsan juga mengatakan, Partai Nasdem secara total terlibat langsung di Pilkada Manggarai Timur tahun 2024. Terkait arah koalisi, dirinya mengaku jika koalisi masih sangat cair dan sampai dengan titik ini partai Nasdem akan tetap bangun komunikasi politik dengan Partai lain.
“Komunikasi politik akan tetap kita jalan, akan lakukan komunikasi dengan tokoh lintas agama, tokoh muda, tokoh masyarakat dan tokoh Partai politik” ujarnya.
Kendati demikian, figur David Sutarto merupakan sosok yang berpengalaman di politik lokal. Tentunya, akan menjadi, hal yang bagus untuk kita persiapkan di Pilkada nanti.
“Selaku Sekretaris DPC Partai NasDem Kabupaten Manggarai Timur, saya siap lakukan konsolidasi serta bertekad menyatukan kekuatan di seluruh tingkatan untuk memenangkan Ketua Partai Nasdem,” pungkasnya.** (FN)
Penulis : Yunt Tegu