Kupang, FokusNTT- KPU Kabupaten Manggarai, Provinsi NTT meraih sejumkah penghargaan terkait penyelenggaraan Pilkada tahun 2024 lalu.
Adapun sejumlah penghargaan tersebut adalah menjadi KPU Daerah Terbaik I dalam Pengelolaan Dokumen Pencalonan pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024, dan Terbaik III Pengelolaan Bakohumas pada Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024 tingkat KPU Provinsi NTT.
Dua penghargaan tersebut diserahkan pada acara Konsolidasi Daerah Pasca Pemilihan Serentak Tahun 2024 Tingkat Provinsi Nusa Tenggara Timur yang berlangsung di Hotel Aston Kupang, Kamis (13/03/2025).
“KPU Kabupaten Manggarai sebagai terbaik pertama tingkat Provinsi NTT dalam kategori pengelolaan dokumen Pencalonan pada Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024 dan peringkat ke tiga dalam kategori pengelolaan Bakohumas pada pilkada tahun 2024 lalu,” ujar Komisioner KPU Manggarai, Hery Harun kepada FokusNTT.com, Kamis malam.
Hery melanjutkan dua penghargaan itu merupakan buah kerja keras dan kerja cerdas dari seluruh keluarga besar KPU Manggarai, baik itu komisioner maupun seluruh jajaran kesekretariatan yang selalu bekerja keras dalam pelaksanaan seluruh tahapan Pilkada 2024.
Khusus dalam pengelolaan dokumen pencalonan, hal ini juga berkat kerjasama yang baik dari peserta Pilkada, baik pasangan calon maupun partai politik pengusung.
“Kami menyampaikan terimakasih kepada semua pihak, yang telah mendukung dengan caranya masing-masing dalam menyukseskan Pillada Manggarai 2024 sehingga berjalan dengan baik,” tutupnya.
Penulis: G. Setiawan
Editor: aka