Ruteng, FN – Jalan dalam kota kecamatan yang mengubungkan Pagal menuju desa Golo Ncuang mengalami kerusakan parah di beberapa titik seperti di desa Nenu, kecamatan Cibal, kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT)
Pada jalan tersebut terdapat banyak lubang yang cukup besar, sementara jalan ini merupakan jalur alternatif bagi masyarakat dari 4 anak kampung (Nontol,Poka,Terep,Koko) ketika hendak menuju kota Ruteng dan Ibukota kecamatan untuk kepentingan pengurusan dokumen administrasi serta urusan-urusan lainnya.
Terpantau, jalan yang di buat pada 2014 lalu itu hingga kini telah mengalami kerusakan yang cukup parah, bagaimana tidak di beberapa titik banyak krikil berserakan di badan jalan.
Di titik kerusakan tersebut, pengendara baik roda dua maupun roda empat terpaksa harus ekstra hati-hati. Sebab jika tidak, maka berpotensi terjungkal.
Meski dengan kondisi parah itu, Pemerintah Kabupaten Manggarai saat ini pun masih belum memberikan respons positif untuk memperbaiki jalan itu.
AD selaku masyarakat setempat kepada wartawan mengaku, jika kondisi kerusakan akan terlihat lebih memprihatinkan ketika musim hujan.
Dengan kondisi seperti itu kata dia, tentu akan membahayakan pengendara yang melintas dan berpotensi merusak kendaraan.
“Sudah banyak yang rusak pak,” ungkapnya.
AD juga diketahui sering menggunakan jalan alternatif menuju Pagal dan Ruteng itu, sehingga menganggap kalau jalan tersebut sangat penting.
“Karena banyak titik yang rusak parah pak. Jadi kurang nyaman setiap kali jalan. Titik kerusakannya banyak, krikil juga mengalir seperti air” katanya.
Bahkan ia mengaku, jika banyak pihak yang menjanjikan perbaikan ruas jalan tersebut saat memasuki tahun politik namun hingga saat ini belum ada yang terealisasi.
HY Warga lainnya mengatakan, layaknya akses jalan alternatif ini segera diperbaiki oleh dinas terkait.
Hal ini lanjut dia, dinilai wajar karena telah mengalami kerusakan sehingga dinilai menyulitkan warga yang ingin melintas.
“jalan ini merupakan akses utama masyarakat, sehingga sangat diprioritaskan agar bisa diperbaiki, lewat disini tidak nyaman dikarenakan aspal jalan semua telah terkikis, sehingga sangat menyulitkan saya dan warga yang lain,” kata HY kepada Fokusntt.com
Dengan demikian, ia pun berharap agar pemerintah kabupaten Manggarai melalui dinas terkait untuk segera melakukan perbaikan.
“Kami minta pemerintah, kalau bisa dipercepat perbaikannya. Cukup lama kami terganggu dengan kondisi pada jalan yang rusak ini,” harapnya.**
Anda harus log masuk untuk menerbitkan komentar.