Ganjar Disambut Teriakan Prabowo Saat Tiba di Ruteng: Siapa Kita, 02 Enak

Manggarai, FN – Calon Presiden (Capres) Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo tiba di Bandara Frans Sales Lega Ruteng, Kabupaten Manggarai, NTT pada Jumat (26/1/2023) sekitar Pukul 12.45 Wita.

Ia datang bersama rombongan tim untuk melakukan kampanye akbar di Stadion Golo Dukal.

Bacaan Lainnya

Meski cuaca saat itu mendung, kedatangan Capres yang diusung PDIP itu disambut secara meriah oleh para pendukung. Ia pun diterima secara adat dan tarian tiba meka serta pengalungan selendang bermotif Manggarai.

Begitu keluar dari Bandara, rombongan Ganjar langsung disoraki para pendukung yang mengantarnya menuju Keuskupan Ruteng dengan bentangan atribut merah sepanjang jalan.

Namun siapa sangka, di tengah lautan manusia yang menyambut kedatangannya ada suara lain yang meneriaki nama Prabowo.

Hal itu diketahui dari sebuah unggahan video berdurasi 26 detik yang viral di media sosial.

Dalam video itu terdengar suara teriakan Prabowo menggema saat iringan rombongan Ganjar bersorak menuju tempat kampanye Stadion Golo Dukal.

Belum diketahui secara eksplisit tayangan dalam video itu, namun jika dilihat dari bentuk gapura dan pagar besi rupanya teriakan itu terjadi persis di depan SMP Imaculata Ruteng menuju Ruteng 5.

Teriakan terbesar pun terdengar dari dalam mobil disusul sorak sorai anak sekolah yang berdiri di dalam pagar besi halaman sekolah.

“2… Prabowo… 2… nomor 2… nomor 2… Siapa kita.. 2… enak… Ulang-ulag siapa kita.. 2” bunyi teriakan dalam video yang sedang viral di jagat maya itu.

Teriakan nomor 2 dan nama Prabowo itu memang tidak terdengar langsung ke telinga Ganjar karena saat itu rombongan Ganjar sedang berada di Keuskupan Ruteng. Tetapi jika dilihat dari tayangannya, teriakan itu rupanya tertuju kepada rombongan Ganjar yang sedang lewat.

Lebih kocaknya lagi dalam sebuah video tiktok berdurasi 18 detik pendukung Ganjar Pranowo yang hendak mengikuti kampanye malah meneriaki nama Prabowo sembari mengacungkan 2 jari.

Dalam video itu persis terjadi di arah Toko Sejati, samping Natas Labar Motang Rua menuju Kantor Bupati Manggarai.

Entah sudah diedit atau tidak, video tiktok itu pun juga tersebar luas di media sosial.

Tak hanya dua momen itu video lainnya juga ikut-ikutan tersebar. Salah satu video yang paling kocak ketika nama Prabowo tak sengaja disebut seorang MC hingga membuat para pendukung protes. Orang Manggarai bilang “Cadel”.

“Jadi kawing keta taung tite leso ho tong ga. Kawing sangger tombo kudu lonto bongkok hi Prabowo” cadel salah seorang MC.

Kendati demikian, kampanye mantan Gubernur Jawa Tengah itu tetap ramai hingga sore hari. Lautan manusia dari 12 Kecamatan ikut memadati Stadion yang tidak jauh dari Renceng Mose tempat tinggal para ODGJ itu.

Penulis: Albertus Frederiko Davids 

Pos terkait