Bank NTT Cabang Ruteng Serahkan 42 Buku Tabungan Simpel Kepada Anak Panti Asuhan

Foto bersama Bank NTT dengan anak-anak panti asuhan di Ruteng/FN

Ruteng, FN – Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur atau BPD NTT Cabang Ruteng menyerahkan 42 buku tabungan Simpanan Belajar (Simpel) kepada anak pelajar dari dua Yayasan panti asuhan di kabupaten Manggarai.

Kegiatan penyerahan ini bertajuk ‘Reach for the future with bank NTT dan diserahkan langsung oleh Kepala Bank NTT Cabang Ruteng, Romi Radjalangu, kepada 42 pelajar di dua lokasi berbeda .pada Sabtu (10/6/2023) lalu.

Bacaan Lainnya

Penyerahan ini juga disaksikan langsung pengelola Yayasan Panti Asuhan Pelayanan Kasih Bilas dan pimpinan Biara St. Hieronimus Emilianus Ordo Somascan.

Selain itu, kegiatan penyerahan ini merupakan bentuk perhatian Bank NTT melalui program tabungan SIMPEL tentunya memberikan pengalaman belajar untuk membangun budaya gemar menabung dan melatih mengelola keuangan sejak dini untuk para pelajar.

Kepada Bank NTT, pengelola Biara St. Hieronimus Emilianus Ordo Somascan, Pater Edu Jebar, menyampaikan ucapan terimakasih “atas kemurahan hati bank NTT Cabang Ruteng, dengan memberikan tabungan kepada anak-anak panti asuhan Somascan’.

Pater Edu bilang, Bank NTT dengan nyata memikirkan masa depan setiap anak panti yang di asuh oleh biara Somascan.

“Bank NTT sangat luar biasa telah memikirkan nasib anak-anak panti kami (biara Somascan) untuk masa depan mereka,” ucapnya.

Menurutnya, di saat panti sedang mengalami kendala keuangan, pihak Bank NTT selalu hadir untuk berbagi, pasalnya pada bulan Maret 2023 Bank NTT menyerahkan sumbangan sebesar Rp.10 juta.

“Luara biasa buat kami bantuan dari bank NTT, sebelumnya sudah memberikan sumbangan dan saat ini 14 anak panti kami membagikan tabungan saldo setiap anak Rp500 ribu,” sebut Pater Edu.

Senada juga disampaikan pengasuh Panti Asuhan Pelayanan Kasih Bilas, Paulina Pajong, dirinya mengapresiasi atas kebaikan Bank NTT Cabang Ruteng, yang selalu peduli terhadap Panti yang Ia kelola.

Paulina pun mengaku sebelumnya pada bulan Maret 2023, Bank NTT telah memberikan sumbangan berupa uang sejumlah Rp.10 juta kepada Panti Asuhan Pelayanan Kasih Bilas.

“Bersyukur atas kebaikan serta hati emas dari Bank NTT karena telah berbagi kasih kepada anak panti asuhan,” ucap pendiri panti asuhan itu.

Kata dia, kepedulian Bank NTT telah memberikan semangat, spirit serta motivasi kepada 28 pelajar panti asuhannya.

“Mewakili 28 anak panti asuhan yang telah mendapatkan uang tabungan dari Bank NTT, saya harus menyampaikan ucapan terimakasih karena sungguh sangat luar biasa kepeduliannya,” ucapnya lagi.

Terpisah, kepala Bank NTT Cabang Ruteng, Romi Radjalangu, mengatakan bahwa penyerahan tabungan kepada para pelajar dua Panti Asuhan tersebut merupakan tindak lanjut kegiatan ‘Charity Dinner’ bersama sejumlah Bank Daerah se-indonesia yang berlangsung di Hotel Revayah pada Maret 2023 lalu.

Sebelumnya kata Romi, Bank NTT memberikan bantuan berupa sembako dan uang tunai. Dan saat ini lanjutnya Bank NTT, mencoba sesuatu yang baru dengan memberikan tabungan ‘Simpanan Pelajar’ sejumlah Rp.500.000 per pelajar.

“Saat ini Bank NTT mencoba sesuatu yang baru untuk secerca masa depan melalui tabungan dengan simpanan pelajar kepada anak-anak panti asuhan,” tukasnya.

Meski demikian Romi berharap, dengan tabungan Simpel ini, anak-anak panti asuhan bisa meraih masa depan yang cerah bersama Bank NTT.*

Pos terkait